Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara Laksanakan Kontrol Ronda Malam, Tingkatkan Keamanan Lingkungan

    Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara Laksanakan Kontrol Ronda Malam, Tingkatkan Keamanan Lingkungan

    Cianjur, 13 Oktober 2024 – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Sukanagara, Bhabinkamtibmas Polsek Sukanagara Polres Cianjur melaksanakan kegiatan kontrol ronda malam pada Minggu (13/10/2024). Kegiatan ini dipimpin oleh Aiptu Sukasta dan Bripka Sansan Permana, S.H., sesuai dengan arahan dari Kapolres Cianjur AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H. melalui Kapolsek Sukanagara IPTU Dedi.

    Kegiatan kontrol ronda malam tersebut bertujuan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan dari ancaman kejahatan seperti pencurian, perampokan, serta gangguan keamanan lainnya. Aiptu Sukasta dalam kesempatan tersebut memberikan himbauan kepada warga yang sedang berjaga untuk selalu waspada terhadap situasi di sekitar dan segera melaporkan ke pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan.

    “Kegiatan ronda malam sangat penting untuk menjaga keamanan dan mencegah tindak kejahatan di lingkungan. Kami dari Polsek Sukanagara selalu siap mendampingi dan memberikan arahan kepada masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, ” ujar Bripka Sansan Permana, S.H.

    Kapolsek Sukanagara, IPTU Dedi, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polres Cianjur untuk terus meningkatkan sinergi dengan masyarakat dalam menjaga keamanan di wilayah hukum Polsek Sukanagara.

    “Kami harap, dengan kehadiran aparat kepolisian dalam kegiatan ronda malam ini, warga merasa lebih aman dan terhindar dari gangguan keamanan, ” tutup IPTU Dedi.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Wakil Bupati Cianjur Nomor Urut 2 Hadiri...

    Artikel Berikutnya

    Patroli KRYD Polsek Pagelaran Antisipasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Pengaturan Lalu Lintas Pagi Hari oleh Polsek Cugenang Tingkatkan Keamanan Jalan
    Bhabinkamtibmas Polsek Cugenang Lakukan Gatur Pagi untuk Keamanan Masyarakat
    Patroli Sore KRYD: Polsek Kadupandak Antisipasi Kejahatan C3 dan Gangguan Kamtibmas Lainnya

    Tags